STUDI LITERATUR EFEKTIVITAS KONSUMSI JUS MENTIMUN(CUCUMIS SATIVUS ) DENGAN PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA IBU HAMIL

Categorie(s):
   SKRIPSI
Author(s):
   RINI MAYA SARI
Tahun:
   2024
NIM Mahasiswa:
 202462031
Nama Mahasiswa:
 RINI MAYA SARI
Nama Penulis:
 RINI MAYA SARI
Item Type:
 Karya ilmiah mahasiswa (tesis, skripsi, KTI, laporan PKL)
Keyword(s):
Jus Mentimun, Hipertensi, Ibu Hamil
Abstract :
STUDI LITERATUR EFEKTIVITAS KONSUMSI JUS
MENTIMUN (CUCUMIS SATIVUS) DENGAN PENURUNAN
TEKANAN DARAH PADA IBU HAMIL
ABSTRAK
Hipertensi Dalam Kehamilan (HDK) didefinisikan sebagai tekanan darah 140/90
mmHg dalam dua kali pengukuran atau lebih. Prevalensi hipertensi dalam
kehamilan di Indonesia mencapai prevalensi 12,7%, hipertensi kehamilan dapat
menyebabkan pre eklampsia, resistensi vaskular sistemik, afterload, penurunan
curah jantung bahkan kematian. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk
mengurangi hipertensi dalam kehamilan adalah dengan penatalaksanaan secara
non- farmakologi yaitu dengan mengkonsumsi jus mentimun. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas konsumsi jus mentimun
(Cucumis Sativus) dengan penurunan tekanan darah pada ibu hamil. Metode
Penelitian yang digunakan yaitu literatur review. Sumber literatur yang digunakan
diperoleh dari penelusuran pada database google scholar, dalam rentang tahun
20112023. Dari studi literatur yang dilakukan pada 5 artikel penelitian, diperoleh
bahwa pemberian jus mentimun efektif dalam penurunan tekanan darah pada ibu
hamil. Dengan ini diharapkan ibu hamil dan Nakes dapat menggunakan terapi
non-farmakologi berupa konsumsi jus mentimun (Cucumis Sativus) dengan
penurunan tekanan darah pada ibu hamil.