GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG KANKER PAYUDARA DAN PERILAKU PERIKSA PAYUDARA SENDIRI (SADARI) DI POLI BEDAH RSUD H. ABDOEL MADJID BATOE

Categorie(s):
   skripsi
Author(s):
   MARTAYENTI
Tahun:
   2023
NIM Mahasiswa:
 202122112
Nama Mahasiswa:
 MARTAYENTI
Nama Penulis:
 MARTAYENTI
Item Type:
 Karya ilmiah mahasiswa (tesis, skripsi, KTI, laporan PKL)
Keyword(s):
Pengetahuan, perilaku periksa payudara Sendiri (sadari)
Abstract :
Pendahuluan Kanker payudara adalah keganasan sel-sel pada jaringan payudara,
bisa berasal dari komponen kelenjarnya (epitel saluran maupun lobulusnya)
seperti jaringan lemak, pembuluh darah, dan persyarafan jaringan payudara.
Metode Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran tingkat
pengetahuan tentang kanker payudara dan perilaku periksa payudara sendiri
(sadari) di poli bedah RSUD H. Abdoel Madjid Batoe. Penelitian ini
menggunakan desain dekskriptif untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan
tentang kanker payudara dan perilaku periksa payudara sendiri (sadari) di poli
bedah RSUD H. Abdoel Madjid Batoe. Populasi dalam penelitian ini adalah
jumlah 145. Tehnik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling
sampel yaitu berjumlah 59 responden. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 10
sampai 18 Juli 2023. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara pengisian
kuesioner dan metode analisis data univariat Hasil Gambaran pengetahuan yang
baik sebanyak 21 orang (35,6%), pengetahuan yang Cukup sebanyak 24 orang
(40,7%), dan pengetahuan yang kurang sebanyak 14 orang (23,7%) dan Gambaran
Perilaku yang baik sebanyak 25 orang (42,4%), Perilaku yang Cukup sebanyak
19 orang (32,2,%), dan Perilaku yang kurang sebanyak 15 orang (25,4%).
Kesimpulan Disarankan kepada petugas kesehatan untuk meningkatkan edukasi
kepada Wanita Usia Subur ( dan masyara kat agar mendeteksi secara dini guna
mencegah terjadinya kanker payudara.