HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP, PERILAKU GIZI SEIMBANG DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN KEJADIAN KEGEMUKAN PADA REMAJA DI SMA N 8 KOTA JAMBI

Categorie(s):
   SKRIPSI
Author(s):
   WINDY APRILIA
Tahun:
   2023
Kode:
 -
NIM Mahasiswa:
 201931050
Nama Mahasiswa:
 WINDY APRILIA
Nama Penulis:
 WINDY APRILIA
Item Type:
 Karya ilmiah mahasiswa (tesis, skripsi, KTI, laporan PKL)
Additional Info:
 -
ISSN/ISBN:
-
eISSN/eISBN:
-
Keyword(s):
Kegemukan, Pengetahuan, Sikap, Perilaku & Aktivitas Fisik.
DOI:
-
Abstract :
Kegemukan merupakan masalah serius karena penderita kegemukan terus meningkat di setiap negara. Lebih dari 340 juta anak dan remaja di dunia mengalami kegemukan dan 174 di Kota Jambi. Pengetahuan penting untuk membentuk sikap dan perilaku. Pengetahuan dan sikap mengenai gizi akan mempengaruhi seseorang dalam mempraktikkan gizi seimbang, sedangkan aktivitas fisik mempengaruhi status berat badan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap dan perilaku gizi seimbang dan aktivitas fisik dengan kejadian kegemukan pada remaja. Desain penelitian cross sectional dilakukan pada bulan Mei Juni 2023 di SMA N 8 Kota Jambi pada sampel sebanyak 70 responden dengan teknik random sampling. Pengumpulan data menggunakan microtoise, timbangan berat badan digital dan kuesioner. Analisis dilakukan dengan uji chi-square dan Regresi. Sebanyak 28 (40,0%) responden overweight dan obesitas, 29 (41,4%), 35 (50,0%), 29 (41,4%) memiliki pengetahuan, sikap, perilaku gizi seimbang kurang dan 25 (35,7%) memiliki aktivitas fisik sedang. Uji statistik menunjukkan ada hubungan pengetahuan (0,000), aktivitas fisik (0,028) dengan kegemukan dan tidak ada hubungan sikap (0,293), perilaku (0,266) dengan kegemukan. Ada hubungan antara pengetahuan gizi seimbang, aktivitas fisik dengan kejadian kegemukan, tidak ada hubungan antara sikap, perilaku gizi seimbang dengan kejadian kegemukan pada remaja di SMA N 8 Kota Jambi.
          Link File